Dampak kebijakan penghentian dan pelarangan penempatan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Arab Saudi tahun 2015 terhadap kondisi ekonomi TKI

Anjani, Lolyta Dwi (2017) Dampak kebijakan penghentian dan pelarangan penempatan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Arab Saudi tahun 2015 terhadap kondisi ekonomi TKI. Diploma thesis, Universitas Al Azhar Indonesia.

[img] Text (UAI) - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (0B)
Official URL: http://perpustakaan.uai.ac.id/index.php/cari/detai...

Abstract

Arab Saudi menjadi negara Timur Tengah terbanyak penempatan TKI dan juga terbanyak pengaduan pelanggaran dari TKI. Pelanggaran yang dihadapi para TKI informal sangatlah mengkhawatirkan, kondisi tersebut diperparah dengan tidak adanya kepastian hukum di Arab Saudi dan juga adanya sistem khafeel yang diterapkan. Hal ini membuat Pemerintah Indonesia membuat suatu kebijakan melalui Kementerian Ketenagakerjaan pada 2015, yaitu penghentian dan pelarangan penempatan TKI sektor domestik di negara-negara Timur Tengah, dan salah satu negaranya adalah Arab Saudi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak dari kebijakan penghentian dan pelarangan penempatan TKI di Arab Saudi terhadap kondisi ekonomi TKI. Dalam penelitian ini, pendekatan yang digunakan adalah teori kebijakan luar negeri dengan metode pengambilan keputusan Richar C. Snyder yang berasumsi bahwa suatu persepsi pemimpin atau aktor pengambil keputusan atas kondisi internal maupun eksternal berpengaruh dalam pembuatan kebijakan luar negeri. Penelitian menggunakan dua variabel, yaitu kebijakan penghentian dan pelarangan penempatan TKI di Arab Saudi tahun 2015 sebagai variabel pertama dan kondisi ekonomi TKI sebagai variabel kedua. Metode penelitian ini adalah kualitalif dengan jenis penelitian deskriptif. Hasil dari penelitian ini mendeskripsikan faktor eksternal dan internal sangat berpengaruh dalam persepsi pemimpin dalam membuat suatu kebijakan luar negeri. Serta dampak dari kebijakan penghentian dan pelarangan penempatan TKI di Arab Saudi yaitu adanya kesulitan ekonomi bagi para TKI karena sudah tidak dapat mencari nafkah di Arab Saudi. Kesulitan dalam mencari pekerjaan di Indonesia, membuat masih banyak masyarakat yang ingin bekerja di Arab Saudi, meski harus menjadi TKI ilegal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Identifier : HI 17 022 Language : Indonesia Copyright : Attribution 4.0. International
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 331 Labor Economics
Library of Congress Subject Areas > Skripsi
Library of Congress Subject Areas > Skripsi


Divisions: Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Hubungan Internasional
Depositing User: Rahman Pujianto
Date Deposited: 19 Jul 2018 05:13
Last Modified: 11 Apr 2020 10:16
URI: http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/972

Actions (login required)

View Item View Item