Perlindungan konsumen bagi pengguna jasa telekomunikasi bergerak seluler: studi kasus Ermelia Salim dkk v PT. Excelcomindo Pratama

Purnamawati, Dini (2008) Perlindungan konsumen bagi pengguna jasa telekomunikasi bergerak seluler: studi kasus Ermelia Salim dkk v PT. Excelcomindo Pratama. Diploma thesis, Universitas Al Azhar Indonesia.

[img] Text (UAI) - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (0B)
Official URL: http://perpustakaan.uai.ac.id/index.php/cari/detai...

Abstract

Dewasa ini minat masyarakat terhadap layanan jasa sambungan telekomunikasi bergerak seluler (STBS) semakin besar. Para pelaku usaha pu berusaha menarik minat konsumen dengan menawarkan berbagai fasilitas layanan jasa telepon seluler yang mudah, praktis, dan ekonomis. Salah satu layanan yang sangat diminati oleh masyarakat adalah kartu pra bayar. Sayangnya, dengan layanan ini konsumen pra bayar tidak dapat menuntut ganti rugi kepada penyedia jasa seluler bila terjadi permasalahan. Penyedia jasa seluler beralasan bahwa tidak ada hubungan kontraktual antara mereka dengan konsumen pra bayar. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui sejauh mana hukum perlindungan konsumen diterapkan dan diberlakukan dalam bidang telekomunikasi 2) mengetahui bagaimanakah bentuk pertanggungjawaban pelaku usaha (PT Excelcomindo) akibat adanya kerugian yang diderita oleh konsumen. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian hukum normatif yang bersifat deskriptif analisis. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: 1) Pasal 3 UU No. 36 tahun 1999 tentang telekomunikasi menyatakan bahwa telekomunikasi diselenggarakan dengan tujuan untuk mendukung persatuan dan kesatuan bangsa, meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara adil dan merata, mendukung kehidupan ekonomi dan kegiatan pemerintahan, serta meningkatkan hubungan antar bangsa. Tujuan ini tidak berbeda dengan tujuan yang dinyatakan dalam Pasal 2 UU No. 3 tahun 1989, yaitu untuk mendukung persatuan dan kesatuan bangsa, meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara adil dan merata, mendukung kehidupan ekonomi dan kegiatan pemerintahan, dan meningkatkan hubungan antar bangsa. 2) Dengan adanya prinsip tanggung jawab berdasarkan unsur kesalahan (fault liability), maka konsumen sulit untuk membuktikan di mana letak kesalahan PT Excelcomindo. Oleh karena itu, konsumen dapat menggunakan prinsip pradugia untuk selalu bertanggung jawab (presumption of liability principles) yang menyatakan bahwa tergugat selalu dianggap bertanggung jawab sampai ia dapat membuktikan bahwa ia tidak bersalah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Identifier : HE 08 021 Language : Indonesia Copyright : Attribution 4.0. International
Subjects: Library of Congress Subject Areas > Skripsi
Library of Congress Subject Areas > Skripsi

Library of Congress Subject Areas > Consumer protection
Library of Congress Subject Areas > Cellular telephones
Divisions: Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) > Fakultas Hukum (FH) > Hukum Ekonomi Teknologi
Depositing User: Rahman Pujianto
Date Deposited: 19 Jul 2018 05:01
Last Modified: 07 Apr 2020 16:21
URI: http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/519

Actions (login required)

View Item View Item