Kajian pengembangan kawasan lahan wakaf Masjid Khairina

Nurfauzia, Musria (2023) Kajian pengembangan kawasan lahan wakaf Masjid Khairina. In: Prosiding Seminar Nasional Asosiasi Masjid Kampus Indonesia (AMKI) “Peran Masjid Kampus dalam Melahirkan Generasi Emas Indonesia 2045”. UAI Press, Jakarta, pp. 73-101. ISBN 978-623-80210-5-5

[img] Text (Article's Content)
ILS0267-23_Isi-Artikel.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text (Cover, List of Committee, Conference Program, Table of Contents)
ILS0267-23_Halaman-Awal.pdf - Published Version

Download (459kB)
[img] Text (Full Proceeding)
ILS0267-23_Full-Prosiding.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: https://www.youtube.com/live/5A3fSNbfZ6Q

Abstract

Yayasan Pembina Masjid Salman ITB merupakan organisasi non profit yang bergerak dalam bidang sosial keagamaan. YPM Salman ITB berikhtiar menciptakan model-model aktivitas dan kader unggul bagi peradaban yang Islami. Refleksi dari tujuan tersebut dituangkan melalui program-program kebaikan untuk umat melalui gerakan dari masijd, komunitas maupun langsung kepada masyarakat lokal. Untuk bisa menyebarkan kebermanfaatan yang lebih luas, YPM Salman ITB Bersama Rumah Amal Salman melakukan pembinaan masjid di salah satu Desa agar dapat menjadi pusat pemberdayaan masyarakat, seperti di Masjid Khairina yang terletak di Desa Cimenyan Kabupaten Bandung. Oleh karena itu dilakukan penelitian yang bertujuan untuk Mengetahui kebutuhan masyarakat berdasarkan matapencaharian agar menghasilkan rekomendasi program yang mendukung penghidupan masyarakat di Kawasan Masjid Khairina Salman ITB. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah mixed method yaitu penelitian secara kombinasi antara kuantitatif dan kualitatif melalui FGD, PRA, Kuesioner dan wawancara berdasarkan sustainability livelihood Analysis (LFA). Hasilnya, Indeks modal masyarakat di Kawasan Masjid Khairina berdasarkan modal alam(0,74), modal fisik(0,74), modal manusia (0,73), modal sosial (0,52) dan modal finansial (0,52) adapun temuan permasalahannya yaitu 1)Ekonomi; keuntungan produksi pertanian sebagai matapencaharian masih rendah 2)Kesehatan; aspek kesehatan pribadi dan lingkungan yang kurang memadai bagi masyarakat, 3)Pendidikan; fasilitas Pendidikan yang sulit terjangkau bagi masyarakat, 4)Kepemimpinan dan partisipasi; kurangnya inisiatif masyarakat dalam memberikan usulan program atau kebutuhan masysarakat. Selanjutnya Indeks modal masyarakat dan temuan dari permasalahan tersebut menjadi dasar kebijakan penentuan program Salman ITB untuk Kawasan Masjid Khairina, Cimenyan.

Item Type: Book Section
Additional Information: Tulisan ini dipresentasikan dalam "Seminar Nasional Asosiasi Masjid Kampus Indonesia (AMKI) 2023: Peran Masjid Kampus dalam Melahirkan Generasi Emas Indonesia 2045" pada Kamis, 23 Februari 2023 di Universitas Al-Azhar Indonesia, Jakarta.
Uncontrolled Keywords: sustainability livelihood; PRA
Subjects: 200 Religion > 2X0 Islam > 2X6 Islamic socio-cultural systems
200 Religion > 2X0 Islam > 2X6 Islamic socio-cultural systems > 2X6.5 Mosque [incl. Ka'bah & the Dome of Rock]
Divisions: Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI)
Depositing User: Rifda Jilan
Date Deposited: 06 Jul 2023 04:34
Last Modified: 06 Jul 2023 09:06
URI: http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/2332

Actions (login required)

View Item View Item