Formulasi sosis tempe ganyong yang menyehatkan

Noriko, Nita and Perdana, Analekta Tiara (2021) Formulasi sosis tempe ganyong yang menyehatkan. Project Report. Program Studi Biologi (Bioteknologi) Universitas Al-Azhar Indonesia, Jakarta. (Submitted)

[img] Text (Research Report)
ILS0014-22_Isi-Laporan.pdf - Submitted Version

Download (1MB)

Abstract

Pengaturan pola makan dengan gizi seimbang pada masa pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID 19) menjadi hal yang sangat penting. Salah satu upaya pemenuhan gizi berbagai kalangan masyarakat termasuk para vegetarian di masa pandemi COVID 19 adalah melakukan formulasi makanan yang terbuat dari tempe. Nilai gizi tempe sama dengan protein hewani daging sapi namun harganya yang relatif murah, ketersediaan melimpah, dan tekstur yang menyerupai daging. Tempe merupakan sumber protein nabati yang potensial karena memiliki kandungan gizi yang dapat menurunkan kadar glukosa darah berupa protein, isoflavonoid, serat, serta indeks glikemik yang rendah. Salah satu usaha peningkatan nilai jual tempe yaitu pembuatan produk olahan berbahan dasar tempe, yaitu sosis. Sebagai produk olahan sosis yang banyak dikonsumsi oleh semua kalangan baik anak-anak, remaja, dewasa maupun orang tua karena memiliki nilai gizi yang baik. Sosis daging sapi memilki kandungan asam lemak jenuh yang dapat menyebabkan penyumbatan pembuluh darah atau aterosklerosis bila dikonsumsi berlebihan, sehingga banyak diciptakan sosis vegetarian yaitu sosis yang dibuat tanpa daging.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: ganyong; tempe; healthy food
Subjects: 600 Applied sciences & technology > 660 Chemical engineering
600 Applied sciences & technology > 660 Chemical engineering > 664 Food Technology
Divisions: Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) > Fakultas Sains dan Teknologi (FST) > Biologi
Depositing User: Rifda Jilan
Date Deposited: 23 Feb 2022 16:58
Last Modified: 23 Feb 2022 16:58
URI: http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/1795

Actions (login required)

View Item View Item