Studi prevalensi penyakit-penyakit penduduk di sekitar lokasi tempat pembuangan akhir Bantar Gebang Bekasi

Noriko, Nita and Quratuaini, Tias and Novita, Elisa Tri and Sepridha, Syizka (2010) Studi prevalensi penyakit-penyakit penduduk di sekitar lokasi tempat pembuangan akhir Bantar Gebang Bekasi. Other thesis, Universitas Al Azhar Indonesia.

[img] Text (UAI) - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (0B)
Official URL: http://perpustakaan.uai.ac.id/index.php/cari/detai...

Abstract

Penimbunan sampah di daerah Bantar Gebang sudah mencapai 20 meter kubik dengan ketinggian 15 m dari permukaan tanah. Tumpukan sampah seperti ini menimbulkan bau yang tidak sedap dan dapat mencemari lingkungan terutama air, tanah, dan udara. Kondisi ini mungkin dapat menurunkan kualitas kesehatan penduduk di sekitar lokasi TPA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis penyakit yang banyak diderita oleh penduduk di sekitar lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bantar Gebang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey. Survey ini dilakukan dengan cara melakukan pendataan penyakit sejak bulan Januari 1999 sampai dengan bulan Oktober 1999. Berdasarkan data di dua Puskesmas sekitar lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bantar Gebang dari bulan Januari 1999 hingga Oktober 1999 diperoleh 9 penyakit dengan jumlah penderita keseluruhan sebesar 19.261 penderita. Penderita Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) sebesar 6502 orang, penderita gastritis sejum1ah 4081 orang, penderita caries sebesar 3638 orang, penderita diare sejumlah 1396 orang, penderita infeksi kulit sebesar 1334 orang, penderita mialgia sejumlah 905 orang, penderita Otitis Media Perforata ( OMP ) sebesar 755 orang, penderita anemia sejum1ah 450 orang, dan penderita conjuctivitis sebesar 200 orang. Dari hampir semua penyakit tersebut, dapat disebabkan oleh asap pembakaran sampah, kondisi air yang buruk, dan musim yang tidak menentu. Dengan demikian, faktor sanitasi lingkungan sangat mempengaruhi jenis penyakit yang diderita.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Identifier : IL 363.728 Stu Language : Indonesia Copyright : Attribution 4.0. International
Subjects: Library of Congress Subject Areas >
Library of Congress Subject Areas > Waste disposal in the ground--Environmental aspects--Indonesia--Case studies
Divisions: University Structure > Universitas Al Azhar Indonesia
Depositing User: Rahman Pujianto
Date Deposited: 19 Jul 2018 05:30
Last Modified: 19 Jul 2018 05:30
URI: http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/1304

Actions (login required)

View Item View Item