Pengolahan data evaluasi dosen oleh mahasiswa sebagai pendukung pengambilan keputusan untuk peningkatan kinerja dosen

Bebasari, Destini (2014) Pengolahan data evaluasi dosen oleh mahasiswa sebagai pendukung pengambilan keputusan untuk peningkatan kinerja dosen. Diploma thesis, Universitas Al Azhar Indonesia.

[img] Text (UAI) - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (0B)
Official URL: http://perpustakaan.uai.ac.id/index.php/cari/detai...

Abstract

Kegiatan belajar mengajar adalah salah satu bagian inti dari perkuliahan. Kegiatan perkuliahan laksanakan oleh seorang dosen dan mahasiswa. Kegiatan ini dapat dilaksanakan dalam sebuah Universitas yang dilakukan di dalam kelas ataupun di luar kelas. Untuk menjaga kualitas perkuliahan, maka universitas melakukan evaluasi. Evaluasi yang selama ini dilaksanakan adalah Evaluasi Dosen oleh Mahasiswa (EDOM). Evaluasi ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja Dosen. Evaluasi ini dinilai oleh mahasiswa, mahasiswa menggunakan kuesioner sebagai alat penilaian. Proses pengisian dan perhitungan masih berlangsung secara manual. Output dari evaluasi ini adalah nilai dosen yang akan dilaporkan kepada dekan atau prodi. Namun, Evaluasi ini masih memiliki beberapa kendala seperti, pelaporan yang kurang baik, paper less, perhitungan dan belum akurat. Untuk mengatasi beberapa kendala dalam EDOM, maka akan dirancang sebuah pengolahan data untuk menghasilkan data, nilai, dan laporan yang lebih baik. ada beberapa metode yang digunakan untuk penelitian ini, diantaranya adalah uji instrumen untuk melihat tingkat validitas suatu instrumen, metode clustering untuk mengelompokan item yang ada dalam instrumen, AHP untuk melakukan penentuan bobot untuk kriteria yang ada pada instrumen (kuesioner). Dengan menggunakan metode tersebut, maka data yang dihasilkan akan menjadi lebih baik dan akurat. Data yang telah diolah akan dilaporakan kepada dekan atau prodi, sebagai pendukung pengambilan keputusan. Laporan EDOM ini tidak menjadi sebagai pengganti keputusan, tetapi sebagai pendukung keputusan

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Identifier : IF 14 133 Language : Indonesia Copyright : Attribution 4.0. International
Subjects: Library of Congress Subject Areas > Skripsi
Library of Congress Subject Areas > Skripsi
Divisions: Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) > Fakultas Sains dan Teknologi (FST) > Teknik Informatika
Depositing User: Rahman Pujianto
Date Deposited: 19 Jul 2018 05:16
Last Modified: 31 Mar 2020 02:46
URI: http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/1068

Actions (login required)

View Item View Item