Dominasi kapitalisme industri rokok dan farmasi Amerika Serikat melalui larangan merokok di Indonesia tahun 2003-2013

Zakiwarman, Muhammad Iqbal (2015) Dominasi kapitalisme industri rokok dan farmasi Amerika Serikat melalui larangan merokok di Indonesia tahun 2003-2013. Diploma thesis, Universitas Al Azhar Indonesia.

[img] Text (UAI) - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (0B)
Official URL: http://perpustakaan.uai.ac.id/index.php/cari/detai...

Abstract

Dominasi industri rokok yang berada di Indonesia, tidak lepas dari kepanjangan tangan dari industri farmasi Amerika Serikat. Di mana industri farmasi berusaha melakukan lobi-lobi kepada pemerintah pusat Indonesia agar mengeluarkan kebijakan larangan merokok di Indonesia. Di sisi lain, ketika telah disahkan peraturan mengenai larangan merokok, industri rokok Amerika Serikat mengambil alih industri rokok Indonesia, untuk memperluas pasar mereka. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teori sistem dunia, teori globalisasi ekonomi dan teori social medicine. Metode yang digunakan oleh penulis dalam melakukan penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif. Penelitian ini merupakan studi kepustakaan yang dikombinasikan dengan studi dokumen sebagai teknik dalam pengumpulan data, yakni dengan mencari data serta informasi berdasarkan penelaahan literatur. Penelitian ini melihat bahwasannya peran pemerintah dalam melindungi petani tembakau masih dirasa kurang, tidak seperti pemerintah Amerika Serikat yang memberikan subsidi kepada petani tembakau mereka. Padahal sumbangan yang diberikan dari sektor tembakau ini sangat besar. Dari dunia pendidikan, olahraga, pajak dan lapangan pekerjaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Identifier : HI 15 320 Language : Indonesia Copyright : Attribution 4.0. International
Subjects: Library of Congress Subject Areas > Skripsi
Library of Congress Subject Areas > Skripsi

Divisions: Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Hubungan Internasional
Depositing User: Rahman Pujianto
Date Deposited: 19 Jul 2018 05:12
Last Modified: 15 Apr 2020 12:25
URI: http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/907

Actions (login required)

View Item View Item