Wiraputra, Anto Imam (2007) Perlindungan hak konsumen pengguna jasa parkir : studi kasus Any R. Gultom V P.T. Securindo Pactama Indonesia. Diploma thesis, Universitas Al Azhar Indonesia.
Text (UAI)
- Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (0B) |
Abstract
Pertumbuhan kendaraan bermotor meningkat setiap tahunnya. Pesatnya perkembangan tersebut antara lain terwujud dalam kesibukan mobilitas manusia dan barang yang berdampak pada kemacetan lalu lintas sehingga timbul peningkatan kebutuhan akan sarana dan prasarana yang menunjang kebutuhan sektor transportasi, termasuk diantaranya perparkiran. Parkir sebagai sub-sistem dari lalu lintas dapat menjadi salah satu penyebab kepadatan di jalan raya apabila tidak ditata dengan baik. Penyebabnya antara lain belum memadainya jumlah kapasitas dan fasilitas parkir di luar badan jalan. Walaupun demikian, kompleksitas permasalahan perparkiran di Jakarta tidak hanya disebabkan kurangnya lahan parkir tapi kurang terlindunginya hak konsumen dalam pelayanan parkir. Lahan parkir yang dimaksud adalah lahan yang dikelola oleh pengelola parkir yang menentukan tarif parkirnya dan menentukan perjanjiannya terhadap pengguna jasa parkir. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hak-hak konsumen yang dapat terlindungi jika terdapat klausula baku yang merugikan konsumen serta untuk mengetahui pertimbangan hukum yang diterapkan oleh hakim dalam memutuskan perkara perdata tiket parkir yang pernah terjadi. Penelitian ini menggunakan metode hukum normatif yang bersifat deskriptif analisis. Dari hasil analisis, dapat disimpulkan bahwa untuk dapat melindungi pemilik kendaraan yang dirugikan dapat menuntut pengelola parkir meskipun tercantum pengalihan tanggung jawab pelaku usaha. Yang sesuai dengan Pasal 45 Undang-Undang Perlindungan Konsumen, konsumen yang dirugikan dapat menggugat pelaku usaha melalui lembaga yang bertugas menyelesaikan sengketa konsumen dan pelaku usaha.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Identifier : HE 07 015 Language : Indonesia Copyright : Attribution 4.0. International |
Subjects: | Library of Congress Subject Areas > Skripsi Library of Congress Subject Areas > Skripsi Library of Congress Subject Areas > Consumer protection Library of Congress Subject Areas > Parking facilities |
Divisions: | Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) > Fakultas Hukum (FH) > Hukum Ekonomi Teknologi |
Depositing User: | Rahman Pujianto |
Date Deposited: | 19 Jul 2018 05:01 |
Last Modified: | 03 Apr 2020 07:11 |
URI: | http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/513 |
Actions (login required)
View Item |