Deteksi mutasi radiasi sinar Gamma 60Cobalt menggunakan analisis isoenzim peroksidase dan esterase pada tanaman Anthurium hookeri

Triliyana (2010) Deteksi mutasi radiasi sinar Gamma 60Cobalt menggunakan analisis isoenzim peroksidase dan esterase pada tanaman Anthurium hookeri. Other thesis, Universitas Al Azhar Indonesia.

[img] Text (UAI) - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (0B)
Official URL: http://perpustakaan.uai.ac.id/index.php/cari/detai...

Abstract

Telah dilakukan radiasi sinar gamma 60Cobalt pada tanaman Anthurium hookeri dengan dosis radiasi 7 Gy, 14 Gy, dan 21 Gy. Dari radiasi sinar gamma didapatkan kesimpulan bahwa dosis radiasi dapat berpengaruh terhadap pertumbuhan tanaman. Radiasi pada dosis 7 Gy merupakan dosis efektif untuk menciptakan tanaman mutan yang mempunyai perkembangan lebih baik karena dapat mempercepat pertumbuhan jumlah tunas, tinggi tunas, dan terbentuknya daun. Sedangkan dosis 14 Gy dan 21 Gy kurang efektif karena dapat menghambat pertumbuhan perakaran dan menyebabkan gejala kerdil bahkan menyebabkan kematian pada tanaman. Mutasi akibat paparan radiasi sinar gamma yang dideteksi menggunakan analisis isoenzim peroksidase menghasilkan 9 pola pita yang tersebar di kutub positif maupun kutub negatif pada tanaman kontrol dan pola pita ini semakin berkurang seiring semakin bertambahnya dosis radiasi. Deteksi mutasi pada isoenzim esterase menghasilkan 5 pola pita yang tersebar di kutub positif pada tanaman kontrol dan pola pita ini juga semakin berkurang seiring semakin bertambahnya dosis radiasi.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Identifier : BI 10 029 Language : Indonesia Copyright : Attribution 4.0. International
Subjects: Library of Congress Subject Areas > Skripsi
Library of Congress Subject Areas > Skripsi

Library of Congress Subject Areas > Biotechnology
Divisions: University Structure > Universitas Al Azhar Indonesia
Depositing User: Rahman Pujianto
Date Deposited: 19 Jul 2018 04:56
Last Modified: 19 Jul 2018 04:56
URI: http://eprints.uai.ac.id/id/eprint/297

Actions (login required)

View Item View Item